Banjir Mulai Masuk Kota Bojonegoro





BOJONEGORO ; - Luapan Bengawan Solo di wilayah Bojonegoro terus meluas, bahkan saat ini air dari luapan tersebut mulai masuk ke dalam kota.
Dari pantauan, berbagai gang  di tepi aliran Bengawan Solo seperti Jalan Rajekwesi Perak dan Jalan Jaksa Agung Suprapto, aliran air Bengawan Solo sudah mulai terlihat rembesan air.
Polisi juga terpaksa menutup pintu masuk Pasar Kota Bojonegoro sebelah utara karena air Bengawan Solo merembes ke permukaan aspal.
"Kalau nggak ditutup khawatirnya pengendara motor terpelet," kata Kusnadi (36), warga sekitar Pasar Kota Bojonegoro.
Selain menutup jalan, beberapa warga dan pegawai pemerintah saat ini juga tampak memasang karung pasir di muka gang. Ini mereka lakukan agar air Bengawan yang masuk ke dalam kota.
Tak hanya itu saja, Pemerintah Kabupaten Bojonegoro juga tengah bersiap mengaktifkan enam pompa air di Kelurahan Banjarejo, Kelurahan Ledok dan Kelurahan Karangpacar, Kota Bojonegoro.
Kepala Dinas Pengairan Kabupaten Bojonegoro Zainal mengatakan seluruh pompa ini berkapasitas 7.200 liter/detik.
"Apabila air menggenangi kota, pompa akan diaktifkan untuk membuang air dari kota ke Bengawan Solo," kata Zainal, Kepala Dinas Pengairan Kabupaten Bojonegoro.
Ia memerkirakan dengan kapasitas seperti ini air yang mungkin dapat menggenang sebagian wilayah Bojonegoro bisa dialirkan dengan cepat.

#